Pelni Lifestyle mengadakan Special Tour on Board di KM Kelud pada 16 Agustus 2019 atau sehari menjelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan yang diselenggarakan PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero)-Pelni ini ditujukan khusus bagi anak-anak usia TK & SD dengan jumlah peserta terbatas.
Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni, Yahya Kuncoro mengatakan, ini kali kedua Pelni mengemas paket wisata dengan memanfaatkan momen Hari Kemerdekaan. Kali pertama pada tahun 2018, Pelni menggelar lomba menggambar kapal yang melibatkan hingga 600 orang anak.
“Kali ini kami membuka paket khusus untuk memberikan sensasi dan pengalaman yang berbeda bagi anak-anak usia TK & SD, tapi dengan kuota terbatas. Kami juga akan ajak seluruh peserta untuk memakai pakaian bernuansa merah-putih agar nasionalismenya makin terasa,” tutur Yahya di Jakarta, Senin (5/8/2019).
Tur tersebut dirancang untuk memperkenalkan dunia bahari dan menanamkan unsur-unsur nasionalisme kepada anak-anak. Skemanya, para peserta berkumpul di Museum Maritim Indonesia, Jakarta, dan melakukan tur keliling museum. Selanjutnya, mereka naik bus menuju pelabuhan dan masuk KM Kelud.
Para peserta, tutur Yahya, akan diajak mengelilingi kapal penumpang primadona milik Pelni itu. Mereka bisa melihat kamar kelas 1A dan 1B, railing kapal, mushola, salon kapal, juga mendapat penjelasan mengenai alat-alat keselamatan di atas kapal. Yang menarik, anak-anak diberi kesempatan untuk naik ke anjungan kapal dan top deck. Dua tempat ini merupakan area terbatas yang hanya dapat dimasuki atas izin dan persetujuan nakhoda.
Pengalaman unik tersebut dapat dinikmati anak-anak dengan harga Rp95.000 per peserta. Peserta juga akan mendapat makanan ringan, serta dialog & foto bersama nakhoda kapal.
Yahya mengatakan, Pelni melalui Pelni Lifestyle telah memiliki beragam paket wisata bahari di beberapa area wisata. Ada di Karimunjawa, Kepulauan Seribu, dan Banda Neira, dengan fasilitas untuk MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition) seperti fasilitas ruang di kapal (venue on board), tur keliling kapal (tour on board), dan fasilitas untuk berfoto (photo spot).
Foto: Pelni