Mulai Pertengahan Pekan Depan Garuda Layani Rute Solo-Madinah

Mulai pertengahan pekan depan maskapai Garuda Indonesia akan mengoperasikan rute penerbangan Solo-Madinah. Pembukaan rute internasional terbaru ini merupakan langkah maskapai untuk mengoptimalkan pelayanan kepada konsumen umroh.

“Selama ini permintaan penerbangan untuk umroh sangat tinggi, di sini kami ingin mengoptimalkan pasar tersebut,” ujar GM Garuda Indonesia Kantor Cabang Surakarta, Hendrawan, Kamis (3/1/2019).

Disebutkannya, operasional rute tersebut secera efektif akan dilaksanakan pada 9 Januari 2019. Penerbangan rute tersebut akan melakukan transit di Aceh, untuk mengakomodasi kebutuhan jamaah yang akan berangkat dari Bandara Sultan Iskandar Muda.

Garuda Indonesia menyiapkan armada pesawat Airbus 330 berkapasitas 360 penumpang. Dia berharap ketersediaan jumlah tempat duduk itu dapat mengakomodir kebutuhan para jamaah.

“Untuk rute ini akan diberangkatkan setiap hari Rabu pada pukul 16.00 WIB,” tutur dia.

Pada kesempatan yang berbeda Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan, dibukanya rute penerbangan ini sejalan dengan peningkatkan demand pasar umroh dari Solo dan sekitarnya.

Diungkapkan dia, penerbangan Solo-Madinah ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi para jamaah umroh yang berasal dari Jawa Tengah dan sekitarnya tanpa harus melakukan transit penerbangan di Jakarta maupun Surabaya.

Sebelumnya, Ketua Perhimpunan Pengusaha Biro Ibadah Umrah dan Haji Indonesia (Perpuhi) Kota Surakarta, Her Suprabu mengatakan bahwa jumlah anggota jemaah umrah dari Solo dan sekitarnya terus meningkat dari tahun ke tahun.

Disebutkannya, tahun lalu jumlah anggota jamaah umroh dari Solo sekitar 25.000 orang. Angka tersebut meningkat jika dibandingkan dengan musim umroh tahun sebelumnya sekitar 19 ribu orang.

Selama ini Garuda Indonesia hanya melayani penerbangan umroh dengan rute Solo-Jeddah. Dengan adanya tambahan rute baru tersebut, frekuensi penerbangan umroh menjadi empat kali dalam satu minggu.

Dengan dibukanya layanan penerbangan Solo-Madinah, saat ini Garuda Indonesia telah melayani penerbangan tujuan Madinah dari lima kota di Indonesia, antara lain dari Jakarta, Makassar, Medan dan Surabaya.