Pada 10 November 2022 bertepatan dengan Hari Pahlawan, Citilink Indonesia kembali mengoperasikan penerbangan komersial rute Jakarta (Bandara Halim Perdanakusuma)-Purbalingga (Bandara Jenderal Besar Soedirman). Penerbangan ini akan dilayani dua kali dalam seminggu tiap hari Selasa dan Kamis menggunakan pesawat ATR 72-600.
“Beroperasinya kembali penerbangan rute Bandara Halim Perdanakusuma menuju Bandara Jenderal Besar Soedirman diharapkan dapat mendukung terjalinnya konektivitas antardaerah dan meningkatkan mobilitas masyarakat, khususnya di wilayah Banyumas Raya, yakni Purbalingga, Banyumas, Banjarnegara, Pemalang, Wonosobo,” kata Dewa Kadek Rai, Direktur Utama Citilink di Tangerang, Kamis (3/11/2022).
Sebelumnya, rute Halim-Soedirman pernah diterbangi Citilink. Namun jumlah penumpang yang minim, juga revitalisasi Halim dan pandemi covid-19, penerbangan ini dihentikan.
“Kami berterima kasih atas dukungan Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, dan seluruh pihak yang terlibat, sehingga kolaborasi antarsektor ini dapat terwujud dan dapat segera terlaksana,” ucap Dewa.
Operasional penerbangan dari Jakarta ke Purbalingga dan sekitarnya itu, kata Dewa, untuk mempermudah mobilitas masyarakat melalui transportasi udara. Di samping itu juga sebagai upaya untuk mengakomodasi peningkatan arus barang dan jasa dengan lebih baik, yang ujungnya dapat meningkatkan geliat ekonomi di wilayah tersebut.
“Penerbangan Citilink senantiasa menerapkan protokol kesehatan yang ketat di seluruh lini operasional, baik dari pre-flihgt, in-flight, maupun post-flight, dengan mengacu pada ketentuan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah. Ini untuk memastikan seluruh penerbangan berjalan optimal dengan tetap memprioritaskan keamanan, keselamatan, dan kenyamanan penumpang,” tutur Dewa.
Foto: IndoAviation