Di Paris Air Show AirAsia Kenalkan Armada Baru untuk Penerbangan Jarak Jauh

Pada hari pertama perhelatan Paris Air Show (17/6/2019), AirAsia memperkenalkan armada pesawat generasi terbarunya, Airbus A330neo untuk melayani penerbangan jarak jauh. Di wilayah Asia Pasifik, AirAsia merupakan maskapai pertama pengguna pesawat tersebut.

Pesawat tersebut akan ditempatkan di Don Mueang International Airport, Bangkok, Thailand, untuk mendukung pertumbuhan dan rencana ekspansi jaringan penerbangan di pasar utama maskapai, yakni Australia, Jepang dan Korea Selatan.

Saat seremoni peluncuran pesawat, Group CEO AirAsia X, Nadda Buranasiri mengatakan, “Momen ini sangat penting bagi industri penerbangan, khususnya bagi penumpang kami, karena pesawat ini akan merevolusi nilai dan pasar perjalanan udara jarak jauh.”

Buransiri menyebutkan, jumlah pesanan langsung maskapai untuk pesawat jenis tersebut sebanyak 68 unit, yang 2 di antaranya dari leasing.

“Kehadiran A330neo akan menambah jangkauan terbang kami ke destinasi-destinasi baru. Penerbangan langsung ke Eropa dan Amerika Serikat kini menjadi mungkin,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, CCO Airbus, Christian Scherer mengatakan, “Kemampuan jelajah yang lebih jauh (A330neo) juga akan membuka kesempatan baru untuk pengembangan jaringan penerbangan jarak jauh AirAsia X Thailand.”