Citilink Menerbangi Kembali Rute Jakarta Cepu

IndoAviation – Citilink kembali mengoperasikan penerbangan komersial dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta ke Bandara Ngloram Cepu mulai 27 Januari 2023.

“Pengoperasian kembali penerbangan rute Jakarta (HLP) – Cepu (CPF) ini merupakan bukti komitmen Citilink untuk berkontribusi bagi program pemerintah Indonesia khususnya dalam memperkuat konektivitas antar daerah serta dalam upaya akselerasi pertumbuhan ekonomi wilayah,” ujar Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai.

Cepu berada di Kabupaten Blora dikenal sebagai daerah penghasil minyak bumi terbesar di Pulau Jawa, serta penghasil kayu jati berkualitas tinggi. Letaknya yang berbatasan langsung dengan Provinsi Jawa Timur menjadikan Cepu sebagai daerah dengan aktivitas masyarakat yang dinamis.

Pengoperasian kembali rute penerbangan Jakarta – Cepu juga akan melengkapi jaringan penerbangan Citilink yang saat ini berjumlah 90 rute dengan sedikitnya 246 frekuensi penerbangan setiap hari.

Berikut jadwal penerbangan Citilink dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta ke Bandara Ngloram Cepu.

  • Jakarta (HLP) – Cepu (CPF)  QG 1184, berangkat 10:00, tiba 11:30
  • Cepu (CPF) – Jakarta (HLP) QG 1185, berangkat 11:50, tiba 13:20

Penerbangan rute Jakarta – Cepu beroperasi dua kali seminggu, yakni pada hari Rabu dan Jumat, menggunakan pesawat ATR 72-600.