Boeing Siapkan Potensi Penawaran F-15EX untuk India

Boeing tengah mempertimbangkan untuk menawarkan pesawat tempur F-15EX ‘Advanced Eagle‘ kepada Angkatan Udara India (IAF). Hal ini dilakukan untuk memenuhi program jangka panjang IAF yang membutuhkan lebih dari 100 pesawat tempur.

Dikutip dari Janes.com, seorang juru bicara dari Boeing di pameran Singapore Airshow pada 13 Februari mengatakan bahwa pihaknya sedang meminta persetujuan dari pemerintah AS untuk secara resmi mengusulkan penjualan platform F-15EX ke IAF.

Di bawah Peraturan Lalu Lintas Senjata Internasional (ITAR) pemerintah AS, persetujuan tersebut diperlukan Boeing untuk mengadakan pembicaraan dengan IAF tentang atribut teknis F-15EX.

“Sambil menunggu definisi lebih lanjut tentang kebutuhan yang diyaratkan Angkatan Udara India, kami tengah meminta lisensi untuk F-15EX (ke pemerintah AS), sehingga kami siap untuk berbagi spektrum penuh solusi potensial di seluruh portofolio pesawat tempur kami bila sesuai,” kata juru bicara itu.

Baca Juga:

DORSCON Oranye, Boeing Batal Bawa ecoDemonstrator ke Singapore Airshow

Di Langit Washington Boeing 777X Terbang Perdana Hampir 4 Jam

Juru bicara itu juga mengkonfirmasi bahwa meskipun menawarkan F-15EX, bukan berarti penawaran F/A-18E/F ‘Super Hornet‘ ke IAF tidak dilanjutkan. Dia menegaskan bahwa kedua platform jet tempur itu akan diusulkan bersamaan.

Menurutnya, posisi F/A-18E/F juga sangat vital untuk memenuhi kebutuhan Angkatan Laut India (IN) yang memerlukan pesawat tempur yang bisa dioperasikan dari kapal induk.

Juru bicara itu mengatakan, “Angkatan Laut India dan Angkatan Udara India memiliki kebutuhan operasional yang berbeda untuk jet-jet tempur …. Kami tetap menawarkan F/A-18E/F Super Hornet kepada Angkatan Laut India dan Angkatan Udara India serta program F-15 kami mengalami kebangkitan minat di AS dan di seluruh dunia.”